Peduli Terhadap Sesama di Momen Ramadhan, Komunitas Berbagai Nasi Pandeglang Bagikan Ratusan Takjil

Culasatu.com- Komunitas Berbagi Nasi Pandeglang, membagikan ratusan takjil kepada pengendara yang melintas di Jalan Raya Labuan- Pandeglang, tepatnya di depan RSUD Berkah Pandeglang, Senin 10 April 2023.

Kordinator kegiatan, Yuswan Maulana mengatakan, kegiatan tersebut merupakan kepedulian Berbagi Nasi Pandeglang kepada masyarakat Kabupaten Pandeglang yang saat ini melaksanakan ibadah puasa.

Bacaan Lainnya

“Alhamdulillah pada momen ramadhan kita berbagi ratusan takjil untuk masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah puasa,” kata Yuswan.

Ia menuturkan, Berbagi Nasi Pandeglang merupakan salah satu komunitas sosial yang dilandasi keinginan besar oleh anak-anak muda pandeglang untuk menjadi relawan yang peduli terhadap sesama.

“Didalam keanggotaan Berbagi Nasi Pandeglang ini anak-anak muda Pandeglang yang memiliki jiwa peduli terhadap sesama,” terangnya.

Terbentuk sejak 4 tahun yang lalu, komunitas ini selain melakukan aksi rutin berbagi 1 bungkus nasi setiap dua minggu sekali, ternyata sering melakukan aksi sosial lainnya seperti berbagi sembako berbagi kebahagiaan bersama anak yatim piatu dan berbagi takjil di momen ramadhan seperti saat ini.

“Komunitas ini terbentuk sejak 4 tahun lalu, Alhamdulillah masih berjalan sampai sekarang. Dan kita juga tidak fokus hanya memberikan sebungkus nasi setiap dua Minggu sekali saja, tapi ada kegiatan lainnya,” tuturnya.

Yuswan menyebutkan bahwa ramadhan kali ini Berbagi Nasi Pandeglang mempunyai tema besar, yaitu Ramadhan Bersama Berbagi Nasi Pandeglang yang didalamnya ada beberapa kegiatan yang salah satunya adalah berbagi Takjil dibeberapa lokasi di kota pandeglang.

“Dan akan ditutup pada tanggal 16 April nanti dengan acara buka bersama dan santunan bersama anak yatim piatu di Cafe Joes Brother Cadasari,” jelasnya.

“Semoga dalam setiap kegiatan yang kita lakukan berjalan lancar dan para relawan Berbagi Nasi Pandeglang selalu diberikan kesehatan,” pungkasnya. (Andre)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *