Culasatu.com- Yana Mulyana (45) warga Kampung Ciwasiat, Kelurahan Pandeglang, Kecamatan Pandeglang, Kabupaten Pandeglang, yang harus tinggal di rumah tidak layak huni selama bertahun-tahun.
Pantauan dilokasi, Yana tinggal di rumah yang hanya berukuran lebar 4 meter dan panjang 3 meter itu hanya memiliki satu kamar tidur, dengan dapur dan kamar mandi terpisah.
“Sudah 7 tahun saya tempati, ya dari dulu seperti ini karena tidak ada biaya,” kata Yana, Senin 29 Mei 2023.
Yana yang hanya tinggal sebatang kara itu hanya bisa pasrah dengan kondisi rumahnya. Karena saat hujan dan angin kencang rumahnya kerap goyang.
“Saya punya 5 saudara, ada yang masih di Pandeglang dan Cilegon. Tapi keadaan ekonomi juga tidak jauh seperti saya. Kalau hujan atau angin kencang takut juga, karena kaya mau roboh gitu,” terangnya.
Ia menuturkan bahwa dulunya ia bekerja sebagai seles sebuah produk di Kalimantan, namun karena memiliki penyakit ginjal, ia pun terpaksa berhenti dan hanya bisa bekerja serabutan sebagai penjaga keamanan warga setempat.
“Dulu saya kerja seles, bawa barang berat pas saya kena gagal ginjal saya berhenti, karena tidak bisa bekerja bawa yang berat-berat dan itu sekitar 10 tahun yang lalu,” kata Yana.
“Kalau sekarang serabutan, ya paling jagain pos ronda seminggu 3 kali. Itu di kasih insentif dari warga Rp200 per bulannya buat kebutuhan saya,” lanjut Yana.
Ia juga mengaku belum pernah mendapatkan bantuan apapun dari pemerintah setempat, dan ia berharap agar pemerintah bisa membantu keadaannya.
“Bantuan apapun belum pernah, pemerintah setempat pun belum pernah ada kesini. Lokasi rumah juga sekitar 100 meter dari pusat Pemerintahan Kabupaten Pandeglang, ya saya harap pemerintah bisa membantu keadaan saya,” imbuhnya.
Sementara itu, Kasi Kesos Kelurahan Pandeglang, Yani Mulyani mengatakan bahwa pihak kelurahan baru mengetahui ada warganya yang tinggal di rumah yang tidak layak huni.
“Saya baru tahu ada warga yang rumahnya seperti ini, tidak adanya laporan baik dari RT maupun RW setempat,” kata Yani.
Setelah mengetahui informasi tersebut, ia mengaku sudah mendatangi kediaman Yana, dan sudah melakukan pendataan.
“Tadi sudah ke rumah pak Yana, nanti kita bantu administrasinya, dan nanti kita usulkan ke Dinas Sosial Kabupaten Pandeglang, agar mendapatkan bantuan,” pungkasnya. (Andre)