Culasatu.com – PT. Perusahaan Perdagangan Indonesia turut hadir membuka pasar murah pada acara kunjungan Menteri BUMN, Erick Tohir di Perguruan Mathla’ul Anwar Pusat Menes, Rabu (11/5/2022).
Pada pasar murah tersebut digelar, agar masyarakat sekitar bisa membeli sembako dengan harga miring di tengah tidak stabilnya harga minyak goreng di pasaran.
Direktur Komersial dan Pengembangan PT. PPI, Andry Tanudjaja mengatakan, pihaknya selalu hadir dalam membantu pemerintah untuk mendistribusikan sembako murah lewat pasar murah.
“Hari ini kita turut berpartisipasi dalam acara halal bihalal, dimana kita siapkan 200 sembako murah untuk masyarakat sekitar, untuk PPI sendiri kita selalu membantu pemerintah dalam hal pemerataan menjamin ketersediaan juga barang-barang pangan di mana dalam hal ini ID Food juga membantu masyarakat yang pada saat ini sedang kesusahan mendapatkan minyak goreng,” katanya kepada Culasatu.com di sela-sela acara.
“Dan ini kami bantu dan saat ini kami hadir juga, menjual sembko murah sebanyak 2000 paket dan sebelum ini juga kita membagikan/menjual 25.000 paket sembako murah untuk masyarakat dan juga untuk minyak goreng kami terus mendistribusikan minyak goreng curah ke seluruh Indonesia yang mana pada saat ini kami berkoordinasi dengan kementrian terkait untuk didistribusikan,” tuturnya.
Menurutnya, minyak goreng saat ini tidak langka, namun untuk harganya masih belum stabil dan distribusinya masih belum merata seluruh Indonesia. Pihaknya jugamasih menunggu pemerintah untuk mencari solusi agar harga minyak goreng tersebut bisa kembali stabil.
“Sebenarnya minyak goreng ini ada, Cuma pemerataannya belum merata sama sekali bukannya minyak ini langka, tapi kami bantu untuk pemerataannya harganya belum stabil, cuman harganya pemerintah lagi mencari solusi untuk bisa menetapkan HET pemerintah bahwa masyarakat mendapatkan minyak curah seharga 14.000 per liternya,” katanya. (Red)***