Ketua DPC Partai Demokrat Pandeglang Temui Balon Bupati Rifky Hermiansyah dari Gerindra

Culasatu.com- Ketua DPC Partai Demokrat Pandeglang, MM Fuhaira Amin bersama Satgas Pilkada 2024, temui Bakal Calon (Balon) Bupati Pandeglang 2024, Rifky Hermiansyah di rumahnya, Selasa 07 Mei 2024

Kedatangan Fuhairadan dan Satgas Pilkada 2024 diterima langsung Rifky di kediamannya di Kampung Nangerang, Desa Kondang Jaya, Kecamatan Cisata, Kabupaten Pandeglang.

Bacaan Lainnya

Ketua DPC Partai Demokrat Pandeglang, MM Fuhaira Amin membenarkan pihaknya telah menemui Rifky Hermiansyah di kediamannya.

“Ya benar tadi menemui Pak Rifky Hermiansyah di rumahnya,” kata Fuhaira.

Kedatangannya itu jelasnya, bagian dari tahapan atau mekanisme Bacalon Bupati Pandeglang yang mendaftar ke Partai Demokrat.

“Dalam rangka road show Satgas Pilkada kepada para Bacalon yang mendaftar pada partai Demokrat,” katanya.

Hal itu jelasnya lagi, untuk kepentingan pendalaman terhadap berkas yang diserahkan para Bacalon ke Partai Demokrat.

“Untuk mendalami berkas umum yang diserahkan maupun kuesioner yang telah diisi ketika penyerahan berkas,” pungkasnya.

Sementara, politisi muda partai Gerindra, Rifky Hermiansyah mengaku sangat mengapersiasi dan menyabut baik langkah yang dilaksanakan Ketua dan jajaran DPC Demokrat Pandeglang.

“Alhamdulillah, saya ucapkan terima kasih, Ketua dan jajaran DPC Demokrat sudah mau berkunjung secara langsung ke rumah saya,” katanya.

Pemilik tagline “Pandeglang Rumah Bersama” ini, menegaskan, sampai detik ini niatnya nyalon Bupati di Pilkada Pandeglang tak pernah berubah atau mundur.

“Saya nyatakan siap lahir bathin untuk manggung sebagai calon Bupati Pandeglang di Pilkada ini,” katanya saat berbincang dengan Ketua dan jajaran DPC Demokrat Pandeglang.

Bahkan pemenang Pileg Provinsi Banten 2024 ini juga menyatakan, belum ada opsi lain (Wakil,red) selain kesiapan nyalon Bupati di Pilkada Pandeglang 2024.

“Opsi saya calon Bupati, diluar opsi itu tak ada pembicaraan. Saya tidak bersedia untuk posisi Wakil Bupati,” pungkasnya. (Ndre)

Pos terkait

banner 900x100

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *